2.5.09

HALAL BIHALAL GRIYA GUNDALA 1431H

Pada tanggal 25 September 2010 diadakan acara Halal Bihalal bertempat di Mushola Al Abrar setelah sholat Isya. Sebelum acara Halal Bihalal dimulai warga griya gundala melakukan sholat isya berjamaah.

Acara Halal Bihalal malam itu disambut oleh Bapak Gatot M Sutejo di depan para warga griya gundala yang hadir pada malam itu. Sebelum acara dilanjutkan ke tahap lebih dalam lagi sebelumnya dibacakan ayat-ayat suci Al-Qur'an oleh Bapak Hamid.

Bapak Dedi sebagai Ketua Forum Komunikasi Griya Gundala (FKGG) membuka acara Halal Bihalal, dalam kata sambutannya beliau membicarakan betapa pentingnya hubungan antara manusia dalam berkehidupan bermasyarakat selain hubungan kita dengan Sang Pencipta yaitu Alloh SWT.

Ustadz H. Tazmaluddin El Dad memberikan ceramah berisi tentang betapa pentingnya hubungan antar manusia didalam Kitab Al-Qur'an 70% mengatur hubungan antar manusia, didalam menghapus dosa yang ada diantara dua manusia tidak bisa memohon kepada Alloh SWT untuk menghapus dosa manusia yang melakukan dosa kepada manusia lainnya maka permohonan manusia tersebut akan ditunda oleh Alloh SWT sebelum manusia tersebut meminta maaf kepada manusia yang pernah disakiti olehnya. Untuk itu acara semacam ini sangat penting artinya untuk menghapus dosa antar manusia. Hubungan antar manusia bukan hanya dilakukan pada acara Halal Bihalal saja tetapi perlu juga melakukan silahturahmi antar manusia agar hubungan antar manusia semakin erat terjaga.

Dalam ceramah malam Halal Bihalal Griya Gundala Ustadz H. Tazmaluddin El Dad membahas juga pentingnya sholat Fardhu diantaranya dalam mensyukuri nikmat yang telah diberikan dalam kondisi apapun. Hal ini dapat ditemukan pada saat sholat kita selalu membaca ayat "Alhamdulillahi robbil alamin", dalam keadaan sehat, dalam keadaan sakit, dalam keadaan kaya, dalam keadaan miskin dalam keadaan apapun kita diajarkan untuk mensyukuri hidup yang telah diberikan oleh Alloh SWT dan semuanya itu dapat kita temukan dalam melakukan sholat. Selain itu juga gunanya sholat adalah sebagai makanan ruh manusia, kalau badan manusia diberi makan 2 kali sehari ditambah susu atau buah sebagai tambahannya dan juga ditambah vitamin agar badan selalu fit dan sehat maka ruh makanannya 5 kali sehari ditambah sunahnya sebagai tambahan dan juga tahajudnya sebagai vitaminnya agar ruh tetap sehat terjaga.

Selain hubungan antar manusia dan bersyukur melalui sholat Ustadz H. Tazmaluddin El Dad juga mengajak warga yang hadir pada malam itu untuk membaca Al-Qur'an minimal 1 (satu) ayat sehari atau bahasa jawanya "One Day One Ayat" dan harus dilakukan setiap hari. Apasih gunanya kita membaca Al-Qur'an ? disini Ustadz H. Tazmaluddin El Dad menerangkan gunanya kita membaca Al-Qur'an ternyata untuk memandikan ruh yang berada didalam badan kita agar ruh kita dalam keadaan sehat. Kalau badan dimandikan 2 kali sehari maka ruh kita cara memandikannya dengan sering membaca Al-Qur'an agar ruh selalu bersih terjaga.

Di akhir ceramahnya Ustadz H. Tazmaluddin El Dad juga mengajak warga griya gundala untuk gemar bersedekah minimal memberikan senyum terbaik saat bertemu dengan orang lain. Salah satu gunanya bersedekah adalah membuang dosa yang ada pada diri kita, semakin sering kita melakukan sedekah semakin banyak dosa yang terbuang.

Masih banyak ceramah yang disampaikan oleh Ustadz H. Tazmaluddin El Dad yang tidak kami tulis disini tetapi inti utamanya kalau tidak salah adalah agar kita selalu mengerjakan sholat fardhu tepat waktu, menyempatkan diri untuk membaca Al-Qur'an minimal 1 (satu) ayat, gemar bersedekah minimal memberikan senyuman pada orang lain serta selalu bersilah turahmi antar manusia.

Dengan ditutupnya do'a oleh sesepuh warga bojongsari selanjutnya warga yang hadir di acara itu saling bersalaman antara satu dengan lain sebagai tanda saling maaf memaafkan antar manusia semoga semua dosa antar manusia pada saat itu dihapuskan oleh Alloh SWT. Amin




0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Affiliate Network Reviews